halo
agan agan semua kembali lagi di blog SainNime.com sumber referensi sains dan
anime paling terpercaya. mungkin anda pasti dudah pernah mendengar istilah
virtual reality (VR). Istilah Virtual Reality atau VR mungkin sekarang ini
sudah sering terdengar dan terasa ‘akrab’ bagi telinga Anda. Teknologi yang
lahir dari pesatnya perkembangan produk digital ini memang telah menarik
perhatian banyak orang belakangan ini. Kehadiran Virtual Reality di dunia
teknologi merupakan salah satu inovasi baru agar orang yang menggunakannya bisa
merasa masuk ke dunia lain yang dibuat oleh VR. Usut punya usut, sejak pertama
kali hadir hingga sekarang, ternyata Virtual Reality memiliki berbagai fakta
menarik yang penting sekaligus sayang untuk dilewatkan. Semoga hadirnya
fakta-fakta tersebut bisa menambah informasi dan wawasan mengenai VR untuk
Anda. Berikut SainNime menghadirkan lima fakta dari Virtual Reality yang patut
Anda ketahui.
+1. Pelopor pertama Virtual Reality
pelopor
petama dari VR sendiri diketahui bernama morton heilig. morton heilig atau
Orang yang lebih dikenal sebagai bapak virtual ini telah mengembangkan sebuah
alat virtual yang disebut dengan Sensorama, sebuah mesin yang bisa menimbulkan
sensasi untuk berbagai indra ini akhirnya di patenkan pada tahun 1962. Alat ini
dilengkapi dengan layar tiga dimensi, kipas angin, alat pencipta bau, dan kursi
yang bergetar. Alat-alat tersebut nantinya akan membuat orang yang menggunakan
Sensorama dan membuat orang yang memakainya serasa masuk ke dalam cerita
dongeng.
+2. Perusahaan Game Pertama yang Merilis VR
perusahaan
pertama yang merilis vr pertama kali diyakini adalah SEGA. waktu itu mereka
merilis SEGA VR-1. SEGA VR-1 sudah sangat maju untuk perkembangan teknologi
virtual pada masanya. Alat tersebut sudah dilengkapi dengan sensor gerakan
kepala dan 3D Polygon Graphic. Selain itu, SEGA VR-1 sudah menggunakan
stereoscopic 3D untuk menampilkan visual yang ada. Namun versi ini tidak muncul
untuk konsol game rumahan. selain itu SEGA VR-1 sendiri hanya tersedia untuk
game bertipe arcade.
+3. Elemen Penting dari VR
bagi
pengguna VR Untuk merasakan efek Virtual Reality, ternyata dibutuhkan empat
elemen penting. Pertama adalah virtual world, di mana harus ada konten yang
mewujudkan dunia virtual dalam bentuk screenplay. Selanjutnya adalah immersion,
sensasi yang akan membawa pengguna VR merasakan ada di sebuah lingkungan nyata
yang padahal fiktif. Kemudian, sensory feedback, untuk menyampaikan informasi
dari dunia virtual ke indera penggunanya. Elemen ini mencakup penglihatan,
pendengaran, dan sentuhan. Terakhir adalah Interactivity yang bertugas untuk
merespon aksi dari pengguna, sehingga dapat berinteraksi langsung dalam virtual
world.
+4. penjualan merk VR terbanyak
untuk
penjualan VR terbanyak ditempati oleh samsung yang memiliki samsung gear VR.
Samsung gear VR sendiri berhasil menempati posisi pertama untuk penjualan alat
Virtual Reality. PlayStation VR berhasil melakukan penjualan produknya sebanyak
satu juta unit. yang menempatkan Playstation VR di posisi kedua. Data berikut
menunjukkan bahwa yang berada di posisi ketiga dan keempat untuk penjualan VR
di dunia adalah HTC VIVE dan Oculus Rift yang masing-masing berhasil menjual
420.000 dan 243.000 unit alat untuk Virtual Reality.
+5. Virtual Reality ternyata adalah Karya Multi Disiplin
menurut
fakta yang beredar ternyata Virtual Reality membutuhkan berbagai disiplin ilmu
untuk mewujudkannya. Butuh kolaborasi dari beberapa disiplin ilmu seperti seni,
kreatif, dan juga bisnis. Hal ini disebabkan karena VR membutuhkan daya kreatif
yang tinggi dan ide-ide luar biasa untuk bisa mengeksplor fungsi dari Virtual
Reality. Sehingga, penggunaan Virtual Reality di masa depan dapat digunakan di
hampir semua bidang teknologi.
demikianlah
fakta-fakta seputar Virtual Reality yang SainNime rangkum. Semoga fakta
tersebut bisa membuka wawasan dan mata Anda bahwa pengaruh teknologi di masa
depan akan semakin kuat. Hal ini juga akan memicu kita untuk menambah
pengetahuan dan wawasan mengenai dunia digital dan teknologi agar terbiasa dengan
perkembangan yang ada. sampai bertemu di blog SainNime.com berikutnya. selamat
tinggal dan sampai jumpa.
No comments:
Post a Comment